Skip to main content

Posts

Showing posts from April, 2016

Resep Cara Membuat Selai Mangga

Resep Cara Membuat Selai Mangga - Resep masakan jawa akan memberikan resep cara membuat selai mangga. Untuk membuat selai mangga yang enak dan segar kita pilih mangga yang segar dan memiliki bau yang sangat segar. Selai mangga ini bisa dibuat untuk bahan tambahan untuk kue seperti roti, ataupun ku kering lainnya. Bahan selai mangga : 1250 gram daging mangga haluskan 400 gram gula pasir 150 ml air 1/4 sendok teh garam Cara membuat selai mangga : Pertama tama saat membuat selai mangga ini adalah masak mangga yang telah dihaluskan dengan garam dan air. Aduk aduk terus hingga meletup letup. Kita masukkan gula pasir, aduk aduk hingga mengental kemudian angkat. Saat masih hangat kita simpan dalam wadah tertutup. Demikian cara membuat selai mangga yang bisa kita buat untuk membuat kue ataupun roti. Bisa juga kita gunakan untuk roti panggang dengan selai nanas.

Resep Cara Membuat Lapis Beras Enak dan Spesial

Resep lapis beras ini sangat enak dan sedap. Lapis beras ini merupakan salah satu kue tradisional yang sangat enak dan lezat. Pastinya keluarga anda akan menyukai kue yang satu ini, memang membutuhkan waktu yang agak lama saat membuat kue lapis beras ini, dan juga membutuhkan ketelitian saat membuatnya. Kita membutuhkan pewarna merah untuk membuat lapis beras yang spesial ini. Bahan lapis beras spesial : 500 gram tepung beras 150 gram tepung sagu 2200 ml santan yang terbuat dari 2 butir kelapa 1 sendok teh garam 3 lembar daun pandan 500 gram gula pasir 7 tetes pewarna merah atau bisa menggunakan warna lainnya 1/4 sendok teh vanilli bubuk Cara membuat lapis beras spesial : Pertama tama kita rebus santan, garam dan juga daun pandan aduk aduk hingga mendidih. Saring dan biarkan hangat. Kita aduk rata tepung beras, vanilli bubuk, gula pasir dan juga tepung sagu. Kemudian kita tuang santan hangat sedikit demi sedikit sambil terus diaduk hingga gula larut. Kita bagi adonan menjadi dua bagi

Resep Cara Membuat Gado Gado Betawi Asli

Resep gado gado betawi menjadi pilihan resep masakan jawa hari ini hanya di resepmasakanjawa13. Gado gado adalah makanan khas Betawi yang sudah banyak terdapat di restoran dan warung pinggir jalan, anda dapat membuatnya sendiri di rumah anda, sehingga anda akan dapat membuatnya lebih enak. Bila anda suka tambahkan dengan sambal dan kerupuk agar rasanya lebih enak dan anda yang suka dengan pedas pasti akan ketagihan. Bahan gado gado betawi asli : 150 gram tahu putih (tahu cina) 150 gram kol, buang tulang daunnya iris halus dan seduh dengan air panas 150 gram tempe, goreng dan iris iris tipis 150 gr taoge, seduh air panas 150 gr kacang tanah, potong potong lalu rebus sebentar, tiriskan. 150 gr selada keriting, potong potong 3 butir telur ayam rebus, kupas lalu potong potong 1 buah mentimun, kupas lalu iris tipis 1 buah tomat merah potong potong Bahan saus kacang : 250 gr kacang tanah, sangrai, buang kulitnya lalu haluskan 500 ml santan dari 1/2 butir kelapa 5 siung bawang bawang putih h

Resep Sambal Bledak Khas Subang

Resep Sambal Bledak Khas Subang . Orang indonesia biasanya tidak akan lengkap bila makan tanpa menggunakan sambal favorit anda, oleh sebab itu banyak sekali jenis sambal yang terdapat di nusantara, mulai dari sambal petis yang enak di cocolkan pada gorengan tahu dan gorengan renyah lainnya. Ada juga sambal bajak yang enak bila di sajikan dengan ayam goreng dan lalapan segar. Untuk saat ini sambal bledak ini dapat anda cocolkan sebagai menu pelengkap yang pedas, karena sambal ini hanya di uleg kasar, tentunya tekstur dan rasa sambal ini pasti akan membuat anda keringatan dan ketagihan. Bahan utama : 100 gr cabai rawit hijau 3 buah tomat hijau 1 sendok teh garam 2 sendok makan gula merah 2 cm kencur 7 butir bawang merah Cara membuat sambal bledak : Uleg cabai rawit bersama dengan kencur, bawang merah dan tomat, uleg kasar. Masukkan gula merah dan garam lalu segera sajikan.

Resep Cara Membuat Es Lilin Tape Singkong

Pasti tau kan dengan es lilin yang mungkin jajanan favorit saat kita masih kecil hingga sekarang. Es lilin bisa dibuat sendiri dirumah dengan bantuan bahan bahan es lilin dengan aneka rasa dan juga lemari es untuk mendinginkan. Bagi anda yang memiliki lemari es dengan freezer yang big size (ukuran besar) bisa membuat es lilin yang banyak. Es lilin yang akan kita praktekkan kali ini di resep masakan jawa adalah es lilin tape singkong, wow pastinya sangat enak dan juga sangat segar manis. Tape singkong bisa kita buat sendiri atau yang lebih praktis bisa kita beli di penjual tape yang biasanya berjualan keliling ataupun di pasar tradisional. Jangan lupa kita membeli bungkus plastik tempat membuat es yang bisa kita beli di toko terdekat anda. Untuk mengikat es lilin atau es mambo ini kita membutuhkan karet gelang. Nah sekarang tinggal kita beli bahan bahannya yang kita bisa lihat di bawah ini. Bahan es lilin tape singkong : 650 gram tape singkong 3 liter air 1 kaleng susu kental manis van

Resep Urap Mentah Enak

Resep Urap Mentah Enak . Resep urap biasanya memang berisi sayuran yang di rebus lalu di tambahkan dengan dengan bumbu kelapa yang memiliki citarasa gurih dan sedikit rasa pedas, kali urap mentah tentu saja berbahan utama sayuran yang tidak usah di rebus terlebih dahulu jadi masih mentah, tentunya sayuran urap mentah aman untuk di sajikan. Pastinya urap sayur mentah ini paling enak untuk menu makan siang anda, pasti akan terasa lebih segar. Urap mentah dapat pula anda sajikan bersama dengan lauk pendamping lainnya, misalnya saja peyek tempe yang renyah dan gurih, pastinya menu makan siang anda akan semakin istimewa. Bahan utama : 50 gr taoge 100 gr daun caisim, iris tipis 100 gr sedala air, potong kasar 100 gr kacang panjang, iris tipis 1/2 butir kelapa sedang, parut kasar Bahan bumbu yang dihaluskan : 3 cm kencur 2 buah cabai merah 1/2 sendok teh terasi, goreng 1/2 sendok teh garam 1 siung bawang putih 4 butir bawang merah 1/2 sendok teh gula pasir Cara membuat urap mentah : Kelapa

Resep Membuat Selai Mangga Homemade

Resep Membuat Selai Mangga Homemade - Selai mangga merupakan salah satu olahan yang terbuat dari buah mangga segar. Rasanya yang manis dengan citarasa sedikit asam membuat mangga disukai orang banyak. Mangga merupakan buah serba guna, kenapa begitu? Karena dari buah mangga yang masih muda sampai yang matang dapat diolah menjadi camilan atau makanan yang enak.  Maka tak aneh lagi bila mangga menjadi salah satu komoditi buah yang sangat unggul di Indonesia. Walaupun kadang-kadang komoditi ini harganya sering naik turun dipasaran. Ini terjadi karena musim yang tidak terlalu jelas, dari banyak pengamatan pohon mangga ini akan menjadi mahal ketika musim panennya dipertengahan musim kemarau.  Sedangkan jika panennya mendekati musim hujan, maka harga mangga pun akan turun drastis. Dengan ini solusi terbaik adalah mengolah mangga menjadi sebuah makanan yang dapat dijajakan dengan harga yang lumayan. Misalnya mangga muda, mangga muda yang biasanya menjadi incaran para ibu hamil yang sedang nyi

6 Resep Roti Tawar Rumahan Aneka Rasa

RESEP ROTI TAWAR Bahan-bahan: 1 kg tepung terigu protein tinggi 11 gr ragi instan 20 gr susu bubuk full cream 100 gr gula pasir 2 btr telur 60 gr mentega putih 15 gr garam 475 ml air es Cara membuat : Campur dalam wadah: tepung terigu, gula pasir, ragi instan, dan susu bubuk, aduk rata. Beri telur, tuangi air es secara bertahap sambil diuleni hingga tercampur rata dan bergumpal-gumpal. Masukkan mentega putih dan garam, lanjutkan menguleni hingga adonan kalis elastis. Bulatkan dan istirahatkan 30 menit. Kempiskan adonan dengan cara ditinju, lalu bagi adonan masing-masing 550gr. Bulatkan, lalu gilas, gulung padat memanjang. Taruh dalam loyang loaf yang sudah dioles minyak atau mentega putih. Diamkan selama 60 menit, hingga mengembang. Olesi bagian atasnya dengan campuran telur dan susu (1 btr telur, 2 sdm susu segar, ½ sdt garam, kocok lepas) Panggang dalam oven selama 20 menit, atau hingga matang dan permukaannya kuning kecoklatan. Keluarkan dari oven, olesi segera bagian ata

Resep Pastel Goreng Renyah Spesial

Resep Pastel Goreng - Resep Kuliner memang tidak ada habisnya, kali ini zona makan akan menghadirkan sebuah resep yang merupakan salah satu resep nusantara. Resep tersebut adalah Resep Pastel Goreng Renyah Spesial. Pastel merupakan salah satu olahan kue pastry yang memiliki isi aneka sayuran, telor dan ayam. Rasa dari Kue Pastel Goreng ini sangat gurih dan lezat sekali. Cara Membuat Kue Pastel ini sangat mudah namun butuh ketelatenan dan trik agar hasilnya memuaskan. Tingkat kesulitan pada saat membuat Pastel Goreng adalah pada saat membuat kulit Pastelnya. Membuat Kulit Pastel agar hasilnya renyah butuh trik dan tips yang tepat. Cara Membuat Kulit Pastel Renyah, yaitu pertama pastikan bahan yang digunakan dengan porsi atau takaran yang pas, jangan sampai salah menggunakan tepung karena yang benar adalah menggunakan tepung terigu usahan gunakan tepung terigu yang memiliki kadar protein sedang, kemudian pada saat pembuatan Kulit Pastelnya pada proses penggilingan adonan usahakan giling

Resep Sate Daging Bumbu Kacang

Resep Sate Daging Bumbu Kacang , mendengar kata olahan sate pastinya anda sangat familiar dengan olahan sate, pasti anda juga pernah membuatnya atau pernah membeli sate, biasanya yang paling sering anda buat atau anda beli adalah sate ayam yang memang khas. Anda dapat mencoba membuat sate yang berbahan utama daging sapi khas dalam yang mudah untuk di bakar, dengan tambahan bumbu kacang yang gurih, pastinya akan membuat anda ketagihan. Bahan utama : 500 gr daging khas dalam, potong kotak 200 ml kecap manis 50 gr lengkuas, parut 100 gr selai kacang 1 sendok makan air asam jawa 2 sendok makan minyak goreng Tusukan sate Bahan bumbu yang dihaluskan : 3 siung bawang putih 8 butir bawang merah 1 sendok teh garam 1/4 sendok teh jintan 60 gr gula merah, sisir 1 sendok makan ketumbar bubuk 1/2 sendok teh merica bubuk Cara membuat sate daging : Daging yang telah di potong potong, tambahkan dengan legkuas, kecap manis, selai kacang, minyak goreng, air asam jawa dan bumbu yang telah dihaluskan, ad

Resep Rujak Kangkung Istimewa

Resep Rujak Kangkung Istimewa , rujak adalah beragam sayuran yang biasanya di sajikan dengan bumbu khas yang terdapat bumbu kacang yang disertai dengan bumbu yang ditambahkan dengan petis udang , tak ada salahnya jika anda mencoba membuat rujak yang beda dengan biasanya, anda dapat membuat rujak kangkung yang berbahan utama sayur kangkung yang rasanya segar dan mudah untuk di dapatkan. Anda dapat menambahkan taoge dan mentimun dan rasanya lebih enak dan segar, pastinya anda akan membuat rujak yang enak dan segar. Bahan utama : 300 gr kangkung, siangi 100 gr mentimun, potong potong 100 gr taoge Bahan bumbu yang dihaluskan : 20 butir bawang merah, bakar 2 sendok teh tersi, bakar 2 sendok makan gula merah 2 1/2 sendok teh garam 3 sendok makan air asam jawa 10 buah cabai rawit, bakar Cara membuat rujak kangkung : Bumbu yang telah dihaluskan, taruh dalam wadah lau panaskan 2 sendok makan minyak goreng setelah benar benar panas, masukkan minyak dalam bumbu halus, lalu aduk. Sisihkan. Seduh d

Resep Cara Membuat Pisang Molen Enak Lembut

Resep cara membuat pisang molen akan kami hadirkan di resep masakan jawa . Pisang molen sendiri merupakan salah satu jajanan tradisional yang hingga kini makin banyak penggemarnya. Pisang molen ini dapat dihidangkan kapan saja baik pagi hari, sore hari dan juga malam hari. Pembuatan dari pisang molen ini sangat mudah, bahan utamanya yang kita butuhkan tentunya adalah pisang dan tentunya juga kita membutuhkan bahan untuk lapisan atau kulit pisang molen. Pisang yang kita gunakan adalah jenis pisang uli, atau kesulitan anda bisa menggunakan jenis pisang lain yang bisa digunakan untuk membuat pisang molen ini. Baca resep lainnya yang sangat enak : Cara membuat sambal petis enak Resep tempe mendoan Bahan membuat pisang molen : 300 gram tepung terigu protein tinggi 2 sendok makan tepung maizena 1 butir telur ayam 75 gram margarin 75 gram gula tepung 50 ml air 1/4 sendok teh garam untuk isinya menggunakan 20 buah pisang uli minyak untuk menggoreng Cara membuat pisang molen : Pertama tama k

Resep Es Pisang Coklat Enak Praktis

Resep Es Pisang Coklat - Kreasi masakan kali ini, zonamakan.blogspot.com akan menampilkan Resep Cemilan sehat yang menggemaskan dan sangat mudah untuk dipraktekkan. Bahan dasar yang digunakan kali ini adalah Pisang dan Coklat. Dari kedua bahan itu tentu sudah tertebak, kami akan membuat apa, yaitu Resep Es Pisang Coklat. Resep Es Pisang Coklat yang akan dibuat bukan Pisang yang diolah halus dicampurkan dengan pisang kemudian dibekukan menjadi Es, namun Resep Es Pisang Coklat yang akan kami buat adalah sebuah Resep Es Pisang Coklat dengan tetap menjaga bentuk fisik si Pisang kemudian dibalut dengan Coklat kemudian dibiarkan hingga coklat padat menempel dipinggir area Pisang, sehingga badan Pisang tertutupi rapat oleh Coklat. Karena ini merupakan kreatif memasak, oleh karena itu kita juga harus kreatif menghias Resep Es Pisang Coklat. Kreasikan Resep Es Pisang Coklat dengan menambahkan berbagai topping di seluruh balutan Coklat yang menempel di badan Pisang, seperti meesees, Keju parut,

Resep Sambal Petis Enak

Resep Sambal Petis Enak , sambal petis adalah sambal tradisional dengan warna hitam dan terbuat dari bahan petis udang, biasanya sambal petis di buat sebagai cocolan untuk menu cemilan seperti tahu goreng yang di buat seerti tahu pong, ada juga bila di Jawa Timur, biasanya gorengan selalu menggunakan sambal petis sebagai pendamping makan gorengan yang hangat. Rasa sambal petis sendiri basanya dominan dengan rasa pedas dan sedikit rasa manis. Selain itu anda juga dapat membuat cemilan tempe mendoan yang juga dapat anda cocolkan pada sambal petis. Bahan utama : 4 buah cabai merah besar 3 siung bawang putih 1 buah cabai rawit merah 1 sendok teh garam 1 sendok teh gula pasir 25 gr kacang tanah kulit, goreng 1 sendok teh air jeruk limau 2 sendok teh kecap manis 75 ml air 4 sendok makan petis udang Cara membuat sambal petis udang : Haluskan cabai, bawang putih, garam, gula pasir dan kacang tanah dalam cobek, hingga halus. Masukkan petis udang lalu uleg hingga rata. Masukkan air jeruk limau

Resep Es Putri Salju Segar Praktis

Resep Es Putri Salju - Semua orang pasti sudah tau apa itu Es Putri Salju, sebuah minuman yang terbuat dari campuran buah dan dikombinasikan dengan sirup serta es batu yang diserut. Sehingga menghasilkan kualitas rasa minuman segar yang berbeda dengan lainnya. Resep Es Putri Salju sangat mudah untuk diprktekkan oleh siapa saja termasuk anak SD, tentunya kalau anak-anak harus dengan pengawasan orang tua untuk menghindari hal yang tidak diinginkan karena bermain di dapur. Buah yang biasa dipakai dalam Resep Es Putri Salju adalah buah segar seperti semangka, melon, bengkoang, tentunya buah-buh ini adalah buah yang memiliki kandungan air yang banyak sehingga tidak heran jika Es Putri Salju ini sangat segar.Selain buah jug ada tambahan nata de coco sehingga ketika anda menikmati hidangan Es Putri Salju ini akan merasakan sensasi kenyal dari nata de coco nya. Biasanya untuk pemanis tampilan dan rasanya ada tambahan sirup, yang biasa digunakan adalah sirup kental berwarna merah kalau tidak y

Resep Tteokbokki, Kue Beras Korea Pedas

Resep Tteokbokki, Kue Beras Korea Pedas - Ngomongin camilan, siapa sih yang ngga suka dengan makanan ringan yang satu ini? Bernama Tteokbokki, yang merupakan panganan korean spicy rice cakes yang kini mulai digandrungi banyak orang khususnya di Indonesia. Munculnya k-pop dan drama korea menjadikan Tteokbokki Korea semakin populer di Indonesia. Padahal untuk rasa Tteokbokki ini tak kalah enak dengan Resep Membuat Olos Khas Tegal yang merupakan camilan tradisonal Khas Tegal. Korea memang memiliki kuliner yang unik, dengan ini tak aneh lagi bila sekarang banyak restauran yang menyajikan menu masakan Korea. Seperti Bibimbap, Mie Ramen, Shusi dan kimchi yang merupakan panganan hasil fermentasi sayuran. Sayuran yang digunakan untuk membuat kimchi adalah lobak, sawi, wortel, timun dan lain sebagainya. Kimchi biasanya disajikan begitu saja, namun kini kimchi sering dikreasikan didalam masakan ala korea seperti nasi goreng kimchi dan mie ramen kimchi. Lanjut ke Tteokbokki, kata Tteokbokki ini

Resep Cara Membuat Tempe Mendoan Enak

Resep cara membuat tempe mendoan ini sangat mudah dan bisa anda praktekkan dirumah. Tempe mendoan merupakan salah satu cemilan atau gorengan yang memiliki rasa enak. Kita bisa membuatnya sendiri dirumah untuk hidangan keluarga tercinta. Bahan yang digunakan pun juga sangat mudah di beli dipasar tradisional. Pembuatan dari tempe mendoan ini juga sangat simple dan tidak membutuhkan waktu yang lama. Anda dapat menghidangkan tempe mendoan disaat masih hangat dengan cabai hijau. Atau bisa dengan tambahan kecap dengan campuran cabai wow dipastikan lezat banget. Bahan tempe mendoan : 7 bungkus tempe khusus untuk mendoan kalau tidak ada bisa menggunakan tempe dengan kualitas bagus Bumbu yang dihaluskan : 2 siung bawang putih 3 butir bawang merah garam secukupnya 1/2 sendok teh ketumbar 250 ml air 200 gram tepung terigu 1 batang daun bawang iris iris halus minyak untuk menggoreng Cara membuat tempe mendoan enak dan gurih : Pertama tama pastikan tempe yang akan kita gunakan tidak lembab. Kemudi

Resep Klepon Ketan

Resep Klepon Ketan. Klepon adalah makanan tradisional yang berbentuk bulat dengan taburan kelapa parut yang gurih, klepon biasanya di sajikan dengan pltik, atau di taruh dalam wadah cantik yang terbuat dari daun pisang ataupun sekarang banyak wadah klepon yang di jual dengan warna warna yang cantik. Klepon biasanya di sajiakn sebagai menu cemilan yang enak dan gurih. Yang membuat klepon istimewa adalah adanya gula merah yang di parut dan di jadikan sebagai isi klepon, sehingga saat di makan akan meletus di dalam mulut anda. Pastinya anda bakalan ketagihan dengan kue tradisional yang enak dan gurih, rasanya yang kenyal juga akan membuat anda semakin suka dengan kue klepon ini. Bahan utama : 200 gr tepung ketan putih 1 sendok teh air kapur sirih 150 ml air hangat 25 gr tepung sagu 10 ml santan dari 1/4 butir kelapa 20 ml air daun suji dari 20 lembar daun suji dan 2 lembar daun pandan 80 gr gula merah sisir untuk isi Bahan taburan, aduk lau kukus selama 20 menit: 150 gr kelapa, parut k