Skip to main content

Posts

Showing posts with the label Aneka kolak

Resep Es Cendol Elizabeth Bandung Homemade

Es cendol paling enak disajikan saat berbuka puasa dibulan Ramadhan atau disaat udara panas. Minuman dingin ini terkenal dan menjadi minuman dingin khas di kota Bandung (Jawa Barat). Selain enak dan menyegarkan, manisnya es cendol dapat memberikan energi untuk tubuh yang lelah karena cuaca panas atau habis bekerja keras. Bulan Puasa menjadi bulan bermunculannya para pedagang es cendol di kota Bandung. Kenapa disebut es cendol Elizabeth, karena pedagang ini berjualan seperti jamur di musim hujan di sekitar Toko Tas Elizabeth di sepanjang JL. OTISTA (Oto Iskandardinata) Bandung. Cara membuat es cendol cukup mudah, bahannya menggunakan tepung hunkwe yang dicampur dengan tepung beras, agar lebih menarik bisa juga diberi warna pelangi, namun kali ini admin berbagi resep cendol warna hijau alami dengan menggunakan warna dari daun pandan dan daun suji. Untuk membuat saus gula, sabaiknya menggunakan gula kawung/ gula aren karena rasanya yang manis dan legit dapat menghemat penggunaan saus gula