Skip to main content

Posts

Cara Membuat Puding Karang Tanpa Santan (Puding Gula Jawa)

Cara Membuat Puding Karang Tanpa Santan : Sepertinya kreasi puding lumut masih booming di grup masakan Facebook dan di internet ya Bun. Sampai-sampai kini sudah banyak kreasi dari resep puding lumut original. Seperti Resep Puding Lumut Pandan Hijau Lapis Coklat, Enak dan Gurih Banget yang beberapa waktu lalu saya bagikan. Puding tersebut juga merupakan kreasi dari puding lumut pandan hijau. Puding lumut pandan umumnya memang menggunakan daun pandan yang cukup banyak sebagai pewarna hijau alaminya. Terkadang juga ada yang memakai daun suji yang di blender halus dengan air atau bisa juga dengan esens pandan agar semakin praktis. Aromanya memang wangi sekali, khas aroma pandan yang sangat menyengat. Kalau yang suka pandan sih oke-oke saja ya, tapi kalau yang tidak terlalu suka pandan mungkin akan kurang suka. Buka Juga : Resep Puding Puyo (Silky Puding) a la Mall Nah karena booming puding lumut belum reda, pada kesempatan kali ini saya akan mencoba membagikan salah satu puding a la a la

Resep Kue Kering Janda Genit (Butter Cookies a la Monde)

Resep Kue Kering Janda Genit  - Di Indonesia memang memiliki banyak aneka kue dengan nama yang cukup nyleneh ya Bunda. Mulai dari kue salju, kue putri mandi dan kini muncul nama baru kue kering janda genit yang merupakan kue kering butter yang konon rasanya hampir mirip dengan Danish Butter Cookies. Kue janda genit? heheh, apapun itu yang jelas rasa dari cookies janda genit adalah enak dan renyah. Wangi butternya pas dan rasanya renyah krenyes hampir mirip dengan butter cookies Monde. Jadi tak salah rasanya kalau saya kasih judul resep kue kering janda genit (butte cookies a la monde) dalam artikel ini. Baca Juga :  Resep Nastar Teflon No Oven dan Mixer. Enak Mudah Dibuat Asal usul dari resep kue kering janda genit ini sampai saat ini memang belum jelas adanya. Saya juga bingung kenapa kue kering butter ini di namai kue janda genit. Padahal kan warna kue ini tidak ungu, yang ada malah warnanya mirip kue Nastar yang berwarna kuning keemasan. Terus juga kue janda genit ini tidak pakai li

Resep Chocolate Crinkles Kue Kering Lebaran 2017

Resep Chocolate Crinkles Kue Kering Lebaran 2017 - Membaca judul dari chocolate crinkles dan melihat tampilannya saja, sudah kebayang betapa manisnya kue kering lebaran yang satu ini. Padahal saya sebenarnya bukan penggemar cookies manis. Dan bukan cokelat addict juga, hanya sekedar doyan saja. Lantas apa yang menarik dari chocolate crinkles ini? Menurut saya tampilannya lucu dan unik karena ada retakan-retakan manja di atasnya. Itulah satu-satunya alasan mengapa saya coba membuat cookies ini. Namun bagi penggemar cokelat, cookies coklat yang satu ini di jamin bikin jatuh cinta. Tekturnya yang lembut ditambah dengan balutan gula halus, sungguh melumer di mulut. Maka tak salah rasanya jika saat ini chocolate crinkles memiliki banyak penggemar. Walaupun resep chocolate crinkles kue kering lebaran 2017 ini termasuk kategori cookies. Tapi untuk teksturnya dia lebih basah ya Bun, berbeda dengan kue kering kebanyakan yang renyah dan garing. Karena memang chocolate crinkles bukan 100 % kuker

Resep Ayam Goreng Praktis Dan Mudah

Resep Ayam Goreng Praktis Dan Mudah, karena para bunda sekarang ingin memasak masakan yang mudah dan praktis, kami juga akan memberikan resep membuat ayam goreng yang mudah dan praktis, jadi anda dapat megolah makanan sehat namun kaya akan vitamin yang cocok untuk di gunakan sebagai lauk seluruh keluarga, terutama bagi anda yang sedang berpuasa, ayam goreng ini sangat wajib untuk anda sajikan. Instagram by :@johanvinny Bahan utama : 4 potong ayam atau sesuai selera 3 siung bawang putih, memarkan atau cincang 4 butir bawang merah, geprek 3 cm kunyit, geprek atau iris tipis 1 buah jeruk nipis, ambil airnya 3 lembar daun salam 1 batang sereh, memarkan Garam, gula dan kaldu bubuk sesuai selera 1 liter air untuk merebus Minyak untuk menggoreng Cara membuat ayam goreng praktis : Ayam yang telah di potong potong, lumuri dengan garam dan air jeruk nipis, lalu diamkan selama kurang lebih 30 menit. Didihkan air lalu masukkan bawang merah, bawang putih, daun salam, jahe, kuyit dan sereh. Masukkan

Resep Martabak Ketan Hitam Manis Topping Keju, Nutella, Meises dan Coklat Tulip

Resep Martabak Ketan Hitam Manis - Bandung lagi, pasti kuliner lagi. Yup, orang-orang Bandung memang top dalam hal berkreasi, salah satunya kuliner dan fashion. Dari kuliner ala pedagang kaki lima pinggir jalan seperti Kue Cubit , cuanki, Batagor , Siomay , Ketan Bakar , Cilok dan lainnya yang di kreasikan kembali dengan tampilan yang lebih menarik mata dan tentunya rasanya yang juara. Nah kalau sekarang di tanya jajanan apa yang lagi tren, happening atau booming di Bandung?Jawabannya pasti Martabak Ketan Hitam Manis dan Martabak Tropica. Dari deretan martabak yang paling enak ya ini, martabak manis Bandung. Untuk mertabak Tropica dia merupakan brand salah satu kedai martabak yang terkenal di Bandung. Sedangkan untuk martabak ketan hitam manis merupakan salah satu kreasi dari martabak manis atau terang bulan. Saya tidak akan membahas martabak Tropica secara detail. Tapi kali ini saya akan mencoba membagikan salah satu resep martabak ketan hitam manis andalan yang sudah saya uji cob

Cara Membuat Resep Sate Taichan Senayan

Resep Sate Taichan Senayan - Sate taichan dari beberapa bulan lalu memang sedang jadi salah satu trend jajanan yang ngehitz di Jakarta. Khususnya di daerah Senayan. Setahu saya, pertama kali adanya sate taichan memang hanya ada di restauran Senayan. Jadi tak aneh lagi kalau sate ayam yang berwarna putih pucat mengkilat ini memiliki julukan sate Senayan. Awalnya saya kira sate taichan senayan sama seperti yakitori alias sate ayam Jepang, sate klatak dan sate lilit Bali. Eh ternyata beda ya. Perbedaan terletak di bumbu dan cara penyajian. Cicipi Juga : Resep Sate Daging Kambing Goreng Favorit Presiden Ala Pak Budi Menurut saya, resep sate taichan senayan ini merupakan jenis sate ayam yang gampang dan praktis sekali dibuat. Kenapa begitu, soalnya sate taichan tidak menggunakan bumbu kacang a la sate padang, sate ayam dan kambing Madura yang berjibun bahan bumbunya. Biasanya kalau sate kan ciri khasnya di bakar dengan olesan kecap manis dan bumbu kacang ya. Berbeda dengan resep sate taich

Resep Bread Pudding (Roti Tawar) Panggang

Resep Bread Pudding (Roti Tawar) Panggang - Bread pudding yang disebut puding roti tawar ini merupakan salah satu dessert yang banyak di sukai banyak orang. Teksturnya yang lembut dengan rasa manis yang pas merupakan ciri khas yang tak bisa lepas dari bread pudding. Bread puding lazimnya disajikan panas-panas dan biasa di sajikan dalam mangkuk atau cup kecil. Tapi menurut saya, bread pudding tetap enak dan nikmat apabila di santap dalam kondisi dingin setelah disimpan di kulkas. Hemmm nyuumii! Meskipun namanya puding, tapi jangan salah karena puding yang satu ini ternyata proses pembuatannya dipanggang dan ada juga yang dikukus. Jadi bukan didinginkan atau dibekukan di lemari es seperti puding pada umumnya. Baca Juga : Resep Pie Susu Teflon a.k.a Egg Tart Keju Tanpa Oven dan Mixer Kalau ditelusuri camilan yang satu ini ternyata bukan camilan asli Indoensia. Melainkan di adaptasi dari resep bread pudding a la luar Negeri. Jadi jangan aneh lagi kalau banyak Negara luar yang menjadikan b